Gorontalo – Selasa (20/02), Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo melalui Divisi Administrasi menghadiri kegiatan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan Hak Asasi Manusia, yang menyelenggarakan pelatihan serentak pada 3 (tiga) Balai Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Hukum dan HAM.
Kegiatan ini diikuti secara virtual oleh Kepala Divisi Administrasi, Veiby S. Koloay, Kasubbag Kepegawaian, TU dan RT Usman Mohamad, bersama pengelola kepegawaian.
Kegiatan ini dibuka oleh Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Iwan Kurniawan, bertempat di Badiklat Hukum dan HAM Kepulauan Riau.
Pembukaan pelatihan serentak ini dihadiri oleh seluruh Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) pada wilayah kerja Badiklat Jawa Tengah, Badiklat Kepulauan Riau dan Badiklat Sulawesi Utara.
Pelatihan yang diselenggarakan adalah Pelatihan Administrasi Perkantoran Tingkat Dasar, dan Pelatihan Teknis Petugas Pengamanan Tingkat Dasar.
Iwan Kurniawan dalam sambutannya memastikan, kedepannya program pengembangan SDM Kemenkumham akan semakin masif.
"Dengan berbagai metode pembelajaran yang tersedia, saya pastikan pengembangan kompetensi SDM Kemenkumham untuk kedepannya akan semakin masif" ucap Iwan Setiawan.