Kakanwil Pagar Butar Butar Lakukan Monitoring Pasca Idul Fitri di Lapas Pohuwato

0e49a6e9-7b1a-4fea-9419-e0a51b645404.jpeg

Gorontalo - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo, Pagar Butar Butar melakukan monitoring dan pengawasan khusus pasca hari raya Idul Fitri 1445 H di Lapas Kelas IIB Pohuwato, Jumat (12/04).

Dalam kegiatan tersebut, Kakanwil Pagar Butar Butar didampingi Kasubbid Pengelolaan Basan, Baran dan Keamanan, Wahyu Nurhayanto, Kasubbag Humas, RB dan TI, Raman Helingo serta tim satopspatnal Kanwil Gorontalo. Selain itu, Kepala LPKA Kelas II Gorontalo Irfan Ibrahim Sofan turut serta mendampingi Kakanwil.

Dalam kunjungan tersebut, Kakanwil Pagar Butar Butar diterima Kalapas Pohuwato dan jajaran.

Dalam kunjungannya, Kakanwil Pagar Butar Butar berharap pelayanan khususnya di Lapas Pohuwato dilaksanakan sesuai dengan prosedur yang berlaku dan tidak ada pungutan liar, melakukan penggeledahan badan dan memeriksa dengan teliti seluruh barang yang dibawah masuk oleh pengunjung.

Sebagaimana diketahui bahwa penyerahan remisi yang dilaksanakan pada perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah, sebanyak 128 orang WBP yang memperoleh RK I dan 3 orang WBP memperoleh RK II.

Disela-sela kunjungan, Kakanwil menyempatkan untuk berkunjung ke blok hunian dan berdialoga dengan WBP.

ia berpesan kepada WBP untuk terus memperbaiki diri menjadi manusia yang lebih baik dan ketika bebas nanti tidak akan mengulangi kesalahan yang sama serta dapat diterima dengan baik di lingkungan masyarakat.

Ia pun berpesan kepada WBP yang belum memperoleh remisi untuk tidak berkecil hati, apabila sudah waktunya pasti akan diusulkan untuk memperoleh remisi.

"Saya minta agar saudara-saudara (WBP) terus melakukan pembenahan diri, jangan melakukan pelanggaran dan teruslah berkarya sesuai dengan bakat dan minat masing-masing", tutur Pagar.

cf54f6b7-f05b-4f67-8402-b26aaec1c20f.jpegcf54f6b7-f05b-4f67-8402-b26aaec1c20f.jpeg

 


Cetak   E-mail