Kakanwil Bersama Kadivmin Berikan Pengarahan Terkait Evaluasi Penyerapan Anggaran dan Pembangunan Zona Integritas di Lapas Pohuwato

WhatsApp Image 2019 10 16 at 14.43.20

Gorontalo – Rabu (16/10), Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Gorontalo, Agus Subandriyo bersama Kepala Divisi Administrasi, Dwi Harnanto melaksanakan agenda pengarahan terkait Evaluasi Penyerapan Anggaran dan Pembangunan Zona Integritas di seluruh Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kantor Wilayah Gorontalo. Setelah sehari sebelumnya memberikan pengarahan di UPT terdekat, kali ini Kepala Kantor Wilayah bersama Kepala Divisi Administrasi mengunjungi UPT terjauh di wilayah Gorontalo, yaitu Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Pohuwato. Setelah menempuh perjalanan sejauh 158 KM, Kepala Kantor Wilayah bersama Kepala Divisi Administrasi disambut oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Pohuwato, Rusdedi bersama jajarannya.

 

“Sebelumnya saya menyampaikan apresiasi atas kinerja dan kontribusi Lapas Pohuwato dalam peningkatan akselerasi penyerapan anggaran sehingga secara keseluruhan, Kantor Wilayah Gorontalo berhasil meraih peringkat kedua dari 33 Kantor Wilayah di Seluruh Indonesia dalam penyerapan anggaran sampai dengan Triwulan III Tahun Anggaran 2019”, kata Kepala Kantor Wilayah mengawali pengarahannya. Selanjutnya Kepala Kantor Wilayah berharap agar penyerapan anggaran di Triwulan IV dapat mencapai target sesuai dengan Disbursement Plan serta menyampaikan langkah-langkah percepatan penyerapan anggaran di akhir tahun dengan tetap menjaga kualitas output dari setiap kegiatan. Kepala Kantor Wilayah mengingatkan agar menjaga integritas dalam pelaksanaan tugas, terutama dalam pelayanan publik demi meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK-WBBM).

 

Dalam kesempatan yang sama Kepala Divisi Administrasi menyampaikan pentingnya Standar Operasional Prosedur serta penetapan Standar Pelayanan dalam pelaksanaan tugas serta memberikan bimbingan mengenai langkah-langkah pembangunan Zona Integritas menuju WBK-WBBM. (Humas Kumham Gorontalo)

WhatsApp Image 2019 10 16 at 14.43.23WhatsApp Image 2019 10 16 at 14.43.23


Cetak   E-mail