GORONTALO – Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo melaksanakan monitoring dan evaluasi (Monev) Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) dan Survei Persepsi Kualitas Pelayanan (SPKP) di Lapas Kelas IIB Boalemo, Senin (9/9).
Tim Monev yang dipimpin oleh Kepala Bidang HAM I Gede Sandi Gunasta ini melakukan monitoring dan evaluasi hasil survey SPAK-SPKP triwulan III yang mengacu pada Aplikasi 3AS Badan Strategi Kebijakan Hukun dan HAM.
Kabid HAM I Gede Sandi Gunasta menyampaikan bahwa konsistensi jumlah responden menjadi penting karena hasil dari survey SPAK – SPKP ini menjadi salah satu komponen penilaian untuk mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).
Kabid HAM menambahkan bahwa hasil survey tersebut dapat menjadi Gambaran mengenai pelayanan yang tersedia pada suatu satuan kerja baik kepada Masyarakat maupun internal satker.
Lebih lanjut evaluasi yang dilakukan guna memetakan pelayanan publik yang tersedia serta kendala-kendala yang dihadapi yang selanjutnya dirumuskan rekomendasi, strategi dan saran perbaikan yang harus dilakukan.
Hadir dalam timmonev survey SPAK-SPKP Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo Kepala Sub Bidang Pemajuan HAM Ferry Tumampas, Kepala Sub Bidang Pengelolaan Benda Sitaan, Basan dan Keamanan Wahyu Nurhayanto, serta jajaran pada Sub Bidang Pemajuan HAM.
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI GORONTALO
Jl. Tinaloga No. 01 Desa Toto Selatan Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango