Kemenkumham Gorontalo Terima Kunjungan Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas Dinas PUPR Gorontalo

WhatsApp_Image_2023-01-13_at_16.18.39_1.jpeg

Gorontalo – (13/01) Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo menerima kunjungan studi tiru pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM dari Dinas PUPR Provinsi Gorontalo.

 

Studi tiru kali ini merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh Dinas PUPR untuk mendapatkan ataupun berbagi informasi dan pengetahuan ataupun kiat-kiat yang harus dilakukan untuk dapat meraih predikat prestisius tersebut.

 

Keberhasilan Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo dalam meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada tahun 2020 menginspiraasi Dinas PUPR Provinsi Gorontalo untuk dapat mewujudkan WBK pada satuan kerjanya.

 

Kadiv Administrasi Burhazir Zamda mewakili Kepala Kanwil Kemenkumham Gorontalo Heni Susila Wardoyo didampingi Kepala Sub bagian Humas, RB dan TI dalam menerima kunjungan langsung dari para ketua tim pokja beserta para anggotanya ini menjelaskan terkait pembangunan zona integritas secara umum serta berbagi informasi dan pengetahuan serta kiat-kiat apa saja yang menjadi kunci keberhasilan Kanwil Kemenkumham Gorontalo dalam meraih predikat WBK tersebut.

 

Dalam hal ini Burhazir juga menjelaskan bahwa saat ini Kanwil Kemenkumham Gorontalo sedang terus berupaya konsisten dan berinovasi untuk meraih predikat selanjutnya yaitu Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

 

Burhazir pada kesempatannya menyampaikan bahwa dalam melakukan pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM harus dimulai dari jajaran pimpinan sebagai role model dalam perubahan mindset yang harus dimiliki oleh seluruh jajaran, diantaranya belajar untuk melayani bukan dilayani, selanjutnya bertanggungjawab terhadap semua tugas dan bersikap responsive terhadap pelayanan kepada masyarakat.

 

Diharapkan dengan berbagi informmasi dan pengetahuan terkait pelaksanaan pembangunan zona integritas ini dapat memberikan dampak positif terhadap Dinas PUPR Provinsi Gorontalo dalam meraih predikat WBM dan WBBM.

WhatsApp_Image_2023-01-13_at_16.52.02.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-13_at_16.18.39.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-13_at_16.18.39_2.jpeg

WhatsApp_Image_2023-01-13_at_16.18.39.jpeg

 


Cetak   E-mail