Divisi Keimigrasian Lakukan Evaluasi Capaian Kinerja Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo

WhatsApp Image 2022 12 08 at 15.45.42 1

Gorontalo - Jelang akhir tahun 2022 Divisi Keimigrasian lakukan monitoring dan evaluasi pada Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo yang di pimpin langsung oleh Kepala Divisi Keimigrasian Andry Indrady (08/12).

 

Kegiatan tersebut bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kinerja Aparatur Sipil Negara dilingkungan Kantor Imigrasi Gorontalo serta memonitor progres pelaksanaan pekerjaan perubahan tata ruang layanan Kanim Gorontalo

WhatsApp Image 2022 12 08 at 15.45.42 1

Dalam giat tersebut Kepala Divisi Imigrasi meminta kepada Kepala Kantor Imigrasi dan Pejabat struktural untuk memaparkan serta menjelaskan pelaksanaan pekerjaan tugas dan fungsi sekaligus langkah-langkah yang akan dilakukan dalam melakukan penyerapan di akhir tahun anggaran 2022 ini.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab oleh Kepala Divisi Keimigrasian dan para Kepala Bidang kepada jajaran Struktural Kanim Gorontalo sekaligus memberikan pemahaman kembali terhadap tugas dan fungsi keimigrasian.

WhatsApp Image 2022 12 08 at 15.45.42 1

Selain itu Kepala Divisi Keimigrasian juga mengingatkan untuk segera memenuhi permintaan data dukung ERB tahun 2022 dan terus mengawal progres pekerjaan serta pelaksanaan anggaran sesuai aturan yang berlaku.

 

Pada kesempatan tersebut, Kepala Divisi Keimigrasian juga memberikan arahan terhadap Jajaran Struktural Kanim Gorontalo atas hasil Rapat Koordinasi dengan Jajaran Pimpinan Tinggi Madya dilingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia serta persiapan pelaksanaan terget kinerja tahun 2023.

WhatsApp Image 2022 12 08 at 15.45.42 1


Cetak   E-mail