Gowes Pengayoman Jajaki Kemenkumham Gorontalo ke Menara Keagungan Limboto

WhatsApp Image 2022 11 12 at 14.01.56

Gorontalo – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo Heni Susila Wardoyo jelang akhir pekan ini kembali ajak jajaran Kemenkumham Gorontalo berolahraga untuk menjaga kebugaran tubuh.

 

Pada Sabtu (12/11) pagi tadi, Heni gowes bersama jajaran dengan titik tujuan menara keagungan dan taman budaya Limboto yang merupakan pusat kota di kabupaten Gorontalo.

 

Jarak tempuh diperkirakan kurang lebih 40 kilometer, diawali dari Kanwil Kemenkumham Gorontalo, melewati jalan Andalas kota Gorontalo, Perlimaan Telaga dan melewati sepanjang jalan raya Telaga-Limboto.

 

Ada yang menarik dari gowes ini, dimana dari titik kumpul Kanwil Kemenkumham Gorontalo menuju Menara Keagungan Limboto berada dalam satu jalur lintasan atau jalan, sehingga peserta gowes tidak perlu berbelok atau menempuh jalan lain.

WhatsApp Image 2022 11 12 at 14.01.56 1

Menara Keagungan Limboto merupakan replika dari Menara Eiffel Paris adalah salah satu destinasi wisata di Gorontalo pada malam hari pengunjung disuguhi dengan lighting colour yang dipasang sesuai dengan tinggi menara kurang lebih 65 meter.

 

Melihat Menara Keagungan Limboto ini, Heni merasa kagum bahwa ternyata Gorontalo sudah bisa meniru destinasi wisata kelas dunia.

 

Harapannya destinasi wisata ini agar dijaga dan dilestarikan serta dijaga kebersihannya, sehingga pengunjung merasa nyaman.

 

Gowes kali ini diikuti Kakanwil Heni Susila Wardoyo, Kadiv Keimigrasian Andry Indrady dan pegawai Kanwil Kemenkumham Gorontalo.

WhatsApp Image 2022 11 12 at 14.01.55


Cetak   E-mail