Divisi Pelayanan Hukum dan HAM laksanakan Rapat Harmonisasi Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Pohuwato

WhatsApp Image 2022 08 08 at 4.41.49 PM

Gorontalo – Bertempat di ruang rapat Divisi Pelayanan Hukum dan HAM rapat Rapat Harmonisasi Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Pohuwato tentang Pengelolaan dan Perlindungan Lingkungan Hidup dilaksanakan, Rapat ini merupakan tindak lanjut dari permohonan Harmonisasi DPRD Pohuwato yang ditujukan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo, Senin (08/08).

WhatsApp Image 2022 08 08 at 4.44.14 PM

Rapat Harmonisasi dipimpin oleh Kepala Bidang Hukum, Rustam Sakka didampingi oleh Kasubbid Fasilitasi Pembentukan Produk Hukum Daerah, Jefri Pakaya serta JFT Perancang Peraturan Perundang-undangan Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo dan diikuti secara virtual oleh Perwakilan dari Bappemperda DPRD Pohuwato, Perwakilan Bagian Hukum, Perwakilan Dinas Lingkungan Hidup.

WhatsApp Image 2022 08 08 at 4.44.13 PM

Dalam Rapat Harmonisasi ini dipaparkan oleh Pemprakarsa beberapa hal terkait dengan diajukannya Ranperda Pengelolaan dan Perlindungan Lingkungan Hidup selanjutnya, Tim Harmonisasi yang telah dibentuk menyampaikan beberapa saran dan masukan baik dari aspek materi muatan pengaturan maupun aspek materi Teknik penyusunan Peraturan Perundang-undangan.

WhatsApp Image 2022 08 08 at 4.44.14 PM 1

Rapat Harmonisasi akan dilanjutkan pada kesempatan berikutnya untuk menyempurnakan draf rancangan Pemerintah Daerah oleh Pemprakarsa.


Cetak   E-mail