Konsultasi teknis Penyelenggaraan Pemajuan Hak Asasi Manusia, Kanwil Kemenkumham Gorontalo Koordinasi ke Ditjen HAM

Gorontalo - (24/5) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Gorontalo melalui Divisi Pelayanan Hukum dan Hak Asasi Manusia melaksanakan koordinasi dan konsultasi teknis terkait pelaksanaan Pencanganan Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM) pada Direktorat Diseminasi dan Penguatan HAM Direktorat Jenderal HAM. Kegiatan dipimpin oleh Kepala Subbbidang Pemajuan HAM, Sarton Dali, didampingi pekaksana Bidang HAM, Jalaludin Akase.

Koordinasi ini dilaksanakan bersama Koordinator Diseminasi dan Penguatan HAM Wilayah II, Olivia Dwi Ayu Qurbanningrum. Pembahasan terkait teknis pelaporan Aksi HAM Tahun 2022, teknis pelaksanaan P2HAM serta persiapan pencanangan P2HAM oleh Kanwil dan UPT. Dikesempatan itu, Olivia Dwi Ayu menjelaskan bahwa pada tahun 2022, pelaksanaan P2HAM masih dalam tahap pencanangan dan pembangunan, oleh karenanya ia berharap Kantor Wilayah Kemenkumham Gorontalo segera melaksanakan pencanganan P2HAM tersebut.

Koordinasi dilanjutkan dengan bagian program pada Direktorat Jenderal HAM terkait dengan pelaksanaan kegiatan tahun 2023. Tim disambut Kepala Bagian Program dan Pelaporan, Caturwati. Tim berkoordinasi dan berkonsultasi terkait dengan kegiatan yang baru ada pada postur anggaran seperti Bisnis dan HAM yang dilaksanakan di daerah. Caturwati menjelaskan bahwa untuk pelaksanaan kegiatan tersebut berupa sosialisasi kepada pelaku usaha ataupun perusahaan terkait dengan pelaksanaan penghormatan dan pelindungan HAM terhadap pekerja dan analisa terhadap permasalahan HAM yang dihadapai oleh perusahaan.

Dengan dilaksanakannya koordinasi ini, diharapkan kegiatan pada Subbidang Pemajuan HAM Kanwil Kemenkumham Gorontalo dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya serta berdampak positif bagi masyarakat luas.

WhatsApp_Image_2022-05-24_at_11.40.19.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_11.40.19_1.jpegWhatsApp_Image_2022-05-24_at_11.40.20.jpeg


Cetak   E-mail