Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Administrator di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Gorontalo

WhatsApp_Image_2021-01-19_at_12.04.04.jpeg

Gorontalo – Selasa (19/01) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo Melantik Pejabat Administrasi di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Gorontalo.
Menindaklanjuti surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : W.26-74.KP.03.03 Tahun 2020, Kepala Kator Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo (Hantor Situmorang) Melantik Pejabat Administrasi antara lain :
1. Yuliyanto Maliki, S.I.P Sebagai Kepala Seksi Admnistrasi Keamanan Dan Tata Tertib Pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pohuwato
2. Frangki Gunawan Ma’ruf, S.H Sebagai Kepala Kesatuan Pengamanan Pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Pohuwato
3. Yarham Pantu, S.H.I Sebagai Kepala Kesatuan Pengamanan Pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Boalemo
4. Riky Firmansyah Arbie, S.H Sebagai Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/ Anak Didik Dan Kegiatan Kerja Pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Boalemo
5. Samsul Yusuf, S.H Sebagai Kepala Subbagian Tata Usaha Pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Boalemo.
Upacara pelantikan yang mengambil tempat di Selasar Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Gorontalo ini berjalan dengan lancar dan hikmat. Sebagai saksi Pelantikan adalah Kepala Sub Bidang Pembinaan, Teknologi Informasi, dan Kerja Sama (Sugeng Prayogi) dan Kepala Sub Bidang Bimbingan Kemasyarakatan dan Pengentasan Anak (Ecep Sadria) Upacara pelantikan ini juga di hadiri para kepala Unit Pelaksana Teknis dan Pejabat Struktural di Kanwil Kemenkumham Gorontalo.
Dengan dilantiknya para pejabat administrasi ini Kakanwil berpesan kepada pejabat yang dilantik agar cepat berdapatasi dengan lingkungan dan jabatan baru. “Kenali diri anda agar anda mengetahui kapasitas anda sendiri, Sebagai leader juga kenali tugas anda agar memudahkan anda mengerjakan dan memimpin dengan contoh yang baik dan segera beradaptasi dengan lingkungan baru” Upacara pelantikan ditutup dengan doa oleh rohaniawan dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat
(Humas Kumham Gorontalo)

Cetak